Trend inner child menjadi salah satu konten kesehatan mental yang marak
diperbincangkan belakangan ini (Izzati, 2023). Inner child yang dimiliki dalam
diri individu usia dewasa tidak lepas dari peran orang tua (Kartasasmita et al.,
2023). Davis (2020) mengemukakan beberapa faktor yang mempengaruhi inner
child, yaitu pengabaian fisik, pengabaian emosional, dan pengabaian psikologi.
Pengabaian-pengabaian tersebut merupakan tanda dari kelekatan tidak aman
(Finzi et al., 2001).