Waktu yang digunakan orang tua bekerja menyebabkan penurunan
kualitas pengasuhan dan interaksi serta kedekatan antara orang tua dan anak.
Hal tersebut merupakan masalah yang sedang dihadapi oleh keluarga sekarang
ini, karena kesibukan bekerja menjadikan perhatian orang tua kepada anaknya
menjadi berkurang, sehingga waktu orang tua semakin sedikit untuk mendidik
anaknya yang akibatnya komunikasi antara orangtua dengan anak juga
berkurang.