Penelitian ini mengenai personal branding Nanda Arsyinta melalui Instagram sebagai beauty influencer. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui personal branding yang dibangun oleh Nanda Arsyinta melalui Instagram. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi non partisipan dan dokumentasi. Instagram menjadi salah satu aplikasi yang paling populer karena penggunanya dapat berbagi foto dan video kapan pun dan di mana pun, hal tersebut juga dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk menjadikan Instagram sebagai tempat dalam membangun personal branding, salah satunya ialah beauty influencer. Penelitian ini menggunakan konsep personal branding Peter Montoya yaitu spesialisasi, kepemimpinan, kepribadian, perbedaan, visibilitas, kesatuan, keteguhan, dan nama baik. Berdasarkan hasil penelitian, Nanda Arsyinta menerapkan tiga konsep personal branding yaitu spesialisasi, visibilitas, dan keteguhan. Nanda Arsyinta memiliki keahlian dalam bidang kecantikan, seperti make up. Sehingga hal tersebut yang membentuk personal branding Nanda Arsyinta sebagai beauty influencer.