Pengaruh Promosi dan Online Costumer Reviews Terhadap Keputusan Pembelian Gitar Fender Stratocaster Melalui Minat Beli di Tokopedia (Studi Kasus Mahasiswa Prodi Manajemen Angkatan 2020 Universitas Bhayangkara Jakarta Raya)
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Promosi dan Online Costumer Reviews terhadap Keputusan Pembelian gitar Fender Stratocaster melalui Minat Beli di Tokopedia (Studi Kasus Mahasiswa Prodi Manajemen Angkatan 2020 Universitas Bhayangkara Jakarta Raya). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, yang meliputi analisis demografi dan sampel tertentu. Metodenya mengandalkan sampling insidental atau aksidental, yaitu merekrut partisipan berdasarkan ketersediaan atau kehadiran mereka di lokasi tertentu dalam kaitannya dengan konteks penelitian. Sampel yang dikumpulkan berdasarkan kebutuhan adalah sampel yang dipilih secara insidentil, tidak meliputi persiapan sebelumnya. Hasil uji hipotesis koefisien jalur menunjukkan bahwa variabel online customer review mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian, dengan nilai t-statistic sebesar 2,051 atau > 1,96 dan P-value sebesar 0,000 atau