Transformasi digital menjadi kebutuhan utama bagi perusahaan dalam meningkatkan efisiensi operasional dan pengalaman pengguna. PT. Agung Sarana Chemindo, yang bergerak di bidang distribusi produk kimia, masih menghadapi tantangan dalam proses jual beli yang belum terdigitalisasi secara optimal. Permasalahan utama meliputi proses pemesanan manual, tampilan antarmuka yang tidak responsif, serta tidak adanya sistem pelacakan pesanan secara real- time. Penelitian ini bertujuan untuk merancang antarmuka pengguna (UI) dan pengalaman pengguna (UX) berbasis web yang mampu mempermudah proses transaksi digital di perusahaan tersebut. Metode yang digunakan adalah Design Thinking, yang terdiri dari lima tahapan: empathize, define, ideate, prototype, dan test. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan kuesioner kepada pengguna internal dan eksternal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prototipe sistem berhasil dikembangkan dengan fitur utama seperti pencarian produk, formulir pemesanan otomatis, pilihan metode pembayaran lengkap, dashboard pengguna, dan sistem pelacakan transaksi. Uji coba usability terhadap prototipe menunjukkan skor System Usability Scale (SUS) sebesar 87,5, yang termasuk kategori “excellent”. Dengan demikian, rancangan UI/UX ini terbukti mampu meningkatkan efisiensi proses jual beli dan memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik bagi pelanggan dan staf internal PT. Agung Sarana Chemindo.