Proses penjadwalan pembersihan dan pengecekan unit kosong apartemen di PT. Bragim Jaya Perkasa Cabang Cikarang selama ini dilakukan secara manual, sehingga sering menimbulkan permasalahan seperti jadwal yang tidak optimal, pembagian tugas yang tidak merata, dan tidak adanya prioritas terhadap unit yang akan segera dihuni. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi penjadwalan pembersihan berbasis web dengan menerapkan algoritma Greedy sebagai solusi dalam menentukan prioritas penjadwalan. Algoritma Greedy digunakan untuk memilih unit berdasarkan kriteria prioritas tertentu, seperti unit yang akan segera dihuni dan unit yang belum dibersihkan lebih dari tiga bulan. Sistem ini dibangun menggunakan metode pengembangan waterfall dengan fitur utama seperti autentikasi pengguna, manajemen data unit, penjadwalan otomatis dan manual, laporan hasil cleaning, dan work order. Pengujian sistem dilakukan dengan metode black box dan hasil menunjukkan seluruh fitur berjalan sesuai fungsinya. Hasil implementasi sistem menunjukkan bahwa penerapan algoritma Greedy mampu membantu menghasilkan jadwal yang lebih efisien, mempercepat proses pembuatan jadwal, serta mendukung pengambilan keputusan dalam pengelolaan tugas pembersihan unit secara otomatis dan sistematis. Dengan adanya sistem ini, pengelolaan operasional menjadi lebih terstruktur dan mudah digunakan oleh petugas maupun admin perusahaan.