Text
Politik lingkungan dan kekuasaan di Indonesia
Kerusakan sumberdaya alam di Indonesia menimbulkan biaya tinggi - dari segi finansial, budaya, fisik dan sosial. Buku ini menguraikan kekuatan politik, ekonomi dan sosial selama beberapa periode sejarah yang mengarah pada bencana dan degradasi sumberdaya alam. Akar persoalannya adalah kepentingan kekuasaan dan politik, kekuatan pasar, kebijakan dan program pembangunan yang tidak layak serta tidak memadai, dan kurangnya keterlibatan masyarakat dalam tata kelola sumberdaya alam. Disajikan pula analisis kecenderungan dominan seperti penguatan privatisasi, komoditisasi sumberdaya alam, dan praktik monokultur serta dampaknya, selain kecenderungan global dan konsekuensinya bagi pembangunan dan lingkungan di Indonesia. Kesemuanya itu menimbulkan dampak serius bagi masyarakat adat dan lokal. Tidak disampaikan rekomendasi bagi pemecahan masalah, tapi buku ini mamaparkan beberapa inisiatif lokal sebagai acuan bagi pembaca untuk mendapatkan inspirasi dan harapan guna mengatasi krisis ekologi di Indonesia terutama ketika hak, akses pada sumberdaya alam dan penghidupan masyarakat lokal meghadapi ancaman
Tidak tersedia versi lain